INFORMASI :

Selamat Datang di Website Resmi Desa Kalipurwo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen 

CALON PENERIMA BANTUAN (CPB) RUMAH BSPS KUMPUL BARENG LAGI

CALON PENERIMA BANTUAN (CPB) RUMAH BSPS KUMPUL BARENG LAGI

Kalipurwo, 21/09/2023  Fungsi utama sebuah rumah untuk memenuhi kebutuhan akan papan alias tempat tinggal dan tempat beristirahat penghuninya setelah melakukan berbagai macam aktivitas di luar. Meski begitu, saat ini banyak pemilik rumah yang mengubah atau menambah bagian dari rumahnya menjadi tempat usaha.

Berdasarkan pengertian tersebut rumah tinggal dapat diartikan sebagai tempat tinggal yang memiliki berbagai fungsi untuk tempat hidup manusia yang layak dan sehat bagi setiap manusia, yaitu : Rumah harus memenuhi kebutuhan pokok jasmani dan rohani manusia.

Perumahan adalah sesuatu yang harus di miliki oleh seseorang, mengapa demikian karena rumah merupakan kebutuhan pokok setelah sandang pangan, rumah tempat berteduh dan beristirahat serta melakukan peribadatan kepada sang Khalik.

Desa kalipurwo masih banyak tempat tinggal yang kurang layak huni, kini desa kalipurwo salah satunya desa yang menjadi sasaran program dari Kementrian Pusat melalui DPUPR. Untuk bisa melaksanakan kegiatan pembangunan perumahan di desa ada beberapa tahapan atau pertemuan antara warga sebagai penerima dan fasilitator sebagai pendamping. Karena desa kalipurwo menerima program cukup banyak bila di bandingkan dengan desa lain yaitu sekitar 31, dalam pertemuannya kini di bagi menjadi 3 kelompok, 2 kelompok ada yang 10 penerima dan 1 kelompok ada yang  11 penerima bantuan. Pertemuan yang di laksanakan pada hari sabtu 16 september 2023 masing-masing penerima datang dengan seorang calon tukang/pekerja karena pertemuan ini adalah sinkronisasi terkait Kebutuhan Material.

Ketika di tanya kepada salah satu pendamping sebut saja Mba Dwi kenapa di bagi berkelompok jawabnya agar penerima bisa dengan jelas menerima penjelasan dari kami katanya

Harapan dari pemerintah desa ketika bp kawil Sohirin di tanya mudah-mudahan dengan program tersebut nantinya warga bisa tinggal dengan nyaman karena rumahnya sudah layak huni ( spj )

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter